Home Masuk

BLOG TERBARU

Baznas Kota Malang, Unicase, dan UPZ Al-Huda UNMER Berikan Santunan ke Yatim dan Dhuafa di Kota Malang

Kota Malang, 16 April 2024.

Baznas Kota Malang bersama dengan Unicase, dan UPZ (Unit Pengumpul Zakat) Al Huda Universitas Merdeka (UNMER) telah bergandengan tangan dalam upaya kemanusiaan dengan memberikan santunan kepada yatim dan dhuafa di Kota Malang.

Pada acara yang digelar di Masjid AL-Huda Universitas Merdeka Malang, penyerahkan bantuan berupa paket alat tulis, dan bantuan keuangan kepada mereka yang membutuhkan, khususnya kepada anak yatim dan dhuafa di Kota Malang.

Menurut Ketua Baznas Kota Malang, Prof. Dr. H. Kasuwi Saiban, MA., kerjasama ini merupakan bagian dari komitmen untuk mendukung masyarakat yang kurang mampu di Kota Malang. "Kami sangat mengapresiasi kerjasama dengan Unicase dan UPZ Al Huda UNMER dalam memberikan bantuan kepada penerima manfaat yang membutuhkan, terutama di tengah tantangan ekonomi yang dihadapi banyak keluarga," ujarnya.

Sementara itu, CEO Unicase, menyatakan kebahagiannya bisa turut berkontribusi dalam program kemanusiaan ini. "Kami percaya bahwa memberikan kepada yang membutuhkan adalah investasi terbaik yang bisa kita lakukan untuk masa depan yang lebih baik," ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, perwakilan Koordinator UPZ Al Huda UNMER, menegaskan pentingnya peran aktif institusi pendidikan dalam membantu masyarakat sekitar. "Kami di UPZ Al Huda UNMER sangat berkomitmen untuk terlibat dalam kegiatan sosial yang memberikan dampak positif bagi masyarakat, dan kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan," tambahnya.

Penyerahan piagam penghargaan dari BAZNAS Kota Malang kepada Unicase menjadi salah satu bagian penting dalam kegiatan ini. BAZNAS memberikan apresiasi kepada pihak-pihak yang telah berkontribusi dalam peningkatan kesejahteraan masyaraat Kota Malang melalui BAZNAS Kota Malang.

Acara penyerahan bantuan tersebu disambut hangat leh penerima manfaat, yang merasa terbantu dan diingatkan bahwa mereka tidak sendirian dalam menjalani kehidupan. Semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama pun terus ditanamkan, menegaskan bahwa kebaikan selalu ada di tengah-tengah masyarakat Kota Malang. 

Tue, 16/04/2024
SAMBUT MUDIK 2024, BAZNAS KOTA MALANG SIAPKAN POSKO MUDIK LEBARAN

Kota Malang, 05 April 2024

Dalam persiapan menyambut musim mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Malang menjalin kerjasama erat dengan Barisan Ansor Serba Guna (Banser) PCNU Kota Malang dan Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Malang. Kolaborasi ini bertujuan untuk memberikan bantuan dan dukungan kepada para pemudik yang akan melintasi Kota Malang selama musim liburan Lebaran.

Posko mudik Lebaran yang digagas oleh Baznas Kota Malang ini rencana telah dimulai pada 05 April 2024. Ada beberapa tempat lokasi strategis di sekitar jalur mudik utama, posko tersebut dirancang untuk memberikan bantuan kepada para pemudik, mulai dari pelayanan kesehatan, pendampingan, hingga logistik untuk perjalanan mereka, hal ini menjadi prioritas utama dalam pendirian posko mudik pada mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Adapun titik posko di beberapa tempat strategis, yaitu;

1.      Kecamatan Blimbing terletak di Kantor MWC NU Blimbing

2.      Kecamatan Sukun terletak di Kacuk Depan Konter Aba Fathullah

3.      Kecamatan Klojen terletak di Depan warung Tesi Trunojoyo

4.      Kecamatan Kedungkandang terletak di Jl. Kembar Bumiayu

5.      Kecamatan Lowokwaru terletak di Terminal Landungsari

6.      Satkorcab terletak di Mako Cabang Kantor PC NU

"Kerjasama antara BAZNAS Kota Malang, Banser dan BSI ini merupakan wujud komitmen kami dalam memberikan bantuan kepada sesama, terutama kepada para pemudik yang membutuhkan," ujar Ketua Baznas Kota Malang, Prof. Dr. Kasuwi Saiban, MA.

Posko mudik Lebaran ini dilengkapi dengan layanan informasi mudik 2024, ruang istirahat, dapur air, charger HP, takjil, alat pijat, toilet dan juga tempat sholat. Layanan ini disediakan dengan tujuan agar para pemudik dapat tetap terfasilitasi selama perjalanan dan para pemudik dapat melanjutkan perjalanan dengan keadaan yang fit.

"Dalam situasi saat ini, kami sangat memperhatikan pada aspek keselamatan dan kenyaman dalam perjalanan termasuk pada aspek Kesehatan. Kami juga memberikan penyuluhan dan sosialisasi terkait dengan Literasi Zakat melalui BAZNAS kepada para pemudik yang singgah di posko kami," tambah Wakil Ketua II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Abdul Wahid.

Selain itu, komandan Banser PCNU Kota Malang, Hilmi Widan mempertegas bahwa “dengan kerjasama ini semoga menjadi awalan yang baik untuk dilanjutkan dengan kerjasama-kerjasama yang lain yang dapat memberikan manfaat bagi umat”.  

Posko mudik Lebaran ini akan beroperasi selama periode mudik Lebaran, memberikan dukungan dan bantuan kepada para pemudik yang melintas di Kota Malang. Baznas, Banser dan BSI berharap kerjasama ini dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat, serta membantu memperlancar perjalanan para pemudik menuju kampung halaman mereka.

Sat, 06/04/2024
BAZNAS KOTA MALANG, BUKA SAMPAI 9 APRIL 2024 SELAMA BULAN RAMADHAN 1445 H

 BAZNAS Kota Malang akan tetap buka pada 6-9 April 2024. Bertempat di Jl. Simpang Majapahit No. 1. Hal ini menjadi salah satu terobosan BAZNAS Kota Malang untuk menerima Zakat, Infaq, Sedekah ASN dan masyarakat Kota Malang.

BAZNAS Kota Malang juga menyediakan pembayaran online malalui website resmi BAZNAS Kota Malang (baznas.malangkota.go.id) atau melalui CS BAZNAS Kota Malang (081 333 81 5656)

Fri, 05/04/2024
KOORDINASI DAN PELAPORAN 3 KOPERASI BINAAN BAZNAS KOTA MALANG

Malang, 03 April 2024. BAZNAS Kota Malang melakukan koordinasi dan pembinaan kepada 3 koperasi binaan BAZNAS Kota Malang. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh perwakilan dari masing-masing koperasi, juga dihadiri oleh Wakil Ketua II, Moh. Wahid, S.Ag., MM. dan Wakil Ketua III, Sulaiman. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang BKPSDM Lantai 1, (03/04/2024)

Koordinadi dan pelaporan menjadi salah satu kegiatan rutin disetiap tahunnya dengan tujuan agar BAZNAS Kota Malang dapat terus mengetahui perkembangan di masing-masing koperasi. 3 koperasi tersebut adalah Koperasi Qoryah Sakinah Maju, Koperasi Ar-Rohman Barokah, dan Koperasi Dhuhal Islam. Setiap koperasi menyampaikan hasil keuangan, perkembangan dan kendala-kendala yang ada.

Koperasi binaan BAZNAS ini mejadi salah satu program unggul BAZNAS Kota Malang dalam bidang ekonomi. BAZNAS akan memberikan support dana untuk perkembangan koperasi tersebut.

Wakil Ketua II, Moh Wahid menyampaikan “Dengan adanya koperasi binaan BAZNAS Kota Malang ini menunjukkan bahwasannya BAZNAS Kota Malang peduli terhadap perkembangan perokonomian masyarakat Kota Malang”, ujarnya.

Dilanjutkan dengan pemaparan materi terkait pengelolaan koperasi yang sesuai dengan prosedur dan cara mengembangkannya oleh Wakil Ketua III, Sulaiman. Beliau memaparkan “Memiliki koperasi mengharuskan kita untuk menjadi seeorang yang berani melangkah. Tetap perlu berhati-hati namun jangan stuck pada satu langkah. Karena saat ini semuanya serba berkembang dan kita juga harus terus berkembang untuk dapat menjadikan koperasi yang maju”, ujarnya.

Zakat, infaq dan sedekah pada setiap koperasi juga sudah tersedia dengan nominal menyesuaikan dengan hasil pendapatan. Prof. Dr. H. Kasuwi Saiban, MA menyampaikan “Harapan kami, semoga BAZNAS Kota Malang dapat terus mengembangkan koperasi yang sudah terbina, juga dapat menambah koperasi-koperasi yang berada di binaan BAZNAS Kota Malang, ujarnya.

Fri, 05/04/2024
LATIH KEPEDULIAN, SISWA MIN 1 KOTA MALANG SALURKAN ZAKAT MELALUI UPZ MIN 1 KOTA MALANG

Seluruh civitas MIN 1 Kota Malang telah melaksanakan zakat fitrah dengan tujuan untuk mensucikan diri dan juga melatih rasa empati dan kepedulian kepada sesama sebagai seorang muslim yang mampu wajib hukumnya untuk mengeluarkan zakat fitrah sebelum pelaksanaan Ibadah Shalat Idul Fitri. Kegiatn ini di laksanakan di lingkungan MIN 1 Kota Malang (04/04/2024)

UPZ MIN 1 Kota Malang yang merupakan Unit Pengumpul Zakat melaporkan bahwa jumlah keseluruhan dari zakat fitrah ialah 3.771 kg beras dan uang dengan kisaran Rp. 11.000.000. Kegiatan ini menjadi kegiatan yang yang dilakukan rutin setiap tahunnya menjelang idul fitri.

Ketua BAZNAS Kota malang, Prof. Dr. H. Kasuwi Saiban menyampaikan “MIN 1 Kota malang menjadi salah satu lembaga yang dalam pengumpulan zakat, Infaq, sedekahnya sudah ternaungi oleh BAZNAS Kota Malang melalui UPZ MAN 1 Kota Malang. Harapan kedepannya, semoga UPZ MIN 1 Kota Malang dapat terus menjadi UPZ Lembaga yang bisa menjadi contoh UPZ-UPZ lainnya dalam pengumpulan dan pelaporannya”, ujarnya.

Fri, 05/04/2024
BAZNAS KOTA MALANG MEMBERIKAN SANTUNAN KEPADA 1000 ANAK YATIM DAN DHUAFA PADA GEBYAR MALAM LAILATUL QODAR

Malang, 25 Maret 2024 menjadi momen yang sangat penting bagi BAZNAS Kota Malang. Pada Ramadhan 1445 H, BAZNAS Kota Malang melaksanakan kegiatan “Gebyar Malam Lailatul Qodar BAZNAS Kota Malang Bersama 1000 Anak Yatim & Dhuafa dan Gerak Syariah Mengelola Keuangan Sejak Dini Masa Depan Sejahtera Oleh OJK Kota Malang” yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Grand Mercure Malang Mirama.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh-tokoh penting seperti Pimpinan BAZNAS RI, Prof. Nadratuzzaman Hosen, Ph.D., Waka IV BAZNAS Provinsi Jawa Timur, Dr. KH. Husnul Khuluq, MM., Pj Walikota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM., Pimpinan UPZ OPD Kota Malang, sponsorship, donatur, dan tamu undangan lainnya.

Praacara diisi dengan edukasi keuangan syariah yang dijelaskan oleh Irwan Kurniawan Ruhimat dan Muhammad Azwar Anas, dengan harapan seluruh anak yatim yang nantinya akan menjadi penggerak masa depan bangsa, memahami pengelolaan keuangan secara benar yang dimulai dengan pengelolaan keuangan sejak dini.

Acara Gebyar Malam Lailatul Qodar dibuka dengan sambutan oleh Ketua BAZNAS Kota Malang, Prof. Dr. H. Kasuwi Saiban, MA. Menyampaikan bahwa “Acara ini menjadi salah satu Kick off Ramadhan 1445 H dari beberapa kegiatan yang sudah berlangsung seperti safari Ramadhan, ngaji zakat, dan kegiatan lainnya selama bulan Ramadhan. Kegiatan ini dapat terlaksana juga karena dukungan dari berbagai pihak didalamnya. Dengan adanya kegiatan ini, saya berharap dapat memberikan manfaat dan kesejahteraan bagi masyarakat Kota Malang serta kegiatan seperti ini dapat terlaksana secara rutin disetiap tahunnya terutama di Bulan Ramadhan. Dan BAZNAS Kota Malang juga dapat terus maslahah dan barokah”, ujarnya.

Dilanjutkan dengan sambutan dari Pimpinan BAZNAS RI terkait pentingnya melakukan zakat, infaq, dan sedekah (ZIS) di BAZNAS. Karena BAZNAS memiliki berbagai wadah dalam pembayarannya, juga BAZNAS menyalurkan ZISnya secara transparan.

PJ. Walikota, Dr. Ir. Wahyu hidayat, MM menuturkan “BAZNAS Kota Malang memiliki kontribusi yang sangat besar dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Malang. Seperti pada kegiatan hari ini, tercipta beribu-ribu senyuman anak yatim yang sangat menyejukkan hati kita semua. Semoga kedepannya BAZNAS dapat terus berinovasi", ujarnya.

Santunan yang diberikan kepada anak yatim berupa tas sekolah dan uang saku, dhuafa mendapatkan paket sembako dan uang saku, dengan harapan bantuan ini dapat menciptakan senyuman dan keberkahan hidup bagi para menerima manfaat. Acara ini ditutup dengan pembacaan doa oleh Pimpinan BAZNAS Provinsi Jawa Timur dan foto Bersama tamu undangan dan seluruh anak yatim dan dhuafa.

Tue, 26/03/2024